Rabu, 27 Maret 2019

antara teori dan praktek


Hasil gambar untuk jembatan kartun

Antara teori dan praktek terdapat jembatan bernama tindakan.
Jembatan yang mungkin terasa teramat sangat panjang dan melelahkan.
Jembatan yang kadang terasa sangat sempit dan menyesakkan.
Jembatan yang sering padanya terhampar duri-duri tajam yang menorehkan luka teramat sangat pedih
Jembatan yang menguras sesak didada, memerah air mata.

Antara teori dan praktek itulah taqdir yang harus kita jalankan.
Antara teori dan praktek itulah nilai lemah kuatnya seorang hamba.
Antara teori dan praktek, tidak ada pilihan kecuali untuk menjalani

seperti teori tentang sabar dan syukur
betapa indah beribu kisah menggambarkannya
betapa pedih seseorang yang menjalaninya.

seperti teori tentang ujian kehidupan
bahwa itu adalah kemuliaan
berjuta kisah syahdu melukiskannya
betapa pilu orang yang mengalaminya.

Yaa Robb,
sungguh semua keteapanMu adalah indah
sungguh semua taqdirMu adalah sempurna

Namun ijinkan kami menumpahkan duka ini dalam airmata
bukan karena tak ridho dengan suratanMu
hanya ingin mengadu padaMu,
bukan pada selainMu

yaa Robb,
kuatkan hamba saat lemah
bimbing hamba saat tersesat
jangan tinggalkan hamba,

yaa Robb,
rahmat dan kasih sayangMu yang kami pinta,
kebersamaan denganMu yang kami inginkan.
dan ampunanmu yang kami harapkan
maafkan kami ...
ketika antara teori dan praktek tak jua terhubungkan.